Forkopimda Uji Coba Perdana Program Makan Bergizi Gratis di Demak

golekinfodotcom
By -
0

golekinfo| Demak - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang menjadi salah satu program unggulan Presiden Prabowo Subianto resmi mulai diuji di Kabupaten Demak  pada Senin (24/2/25).

Dandim Demak, Letkol Kav Maryoto potong tumpeng dimulainya Program Makan Bergizi Gratis

Pelaksanaan perdana berlangsung di Kecamatan Gajah dengan dapur utama Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Desa Mlekang, Kecamatan Gajah yang dikelola oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi Rizky Barokah 

Sebanyak 3.381 Porsi makanan dibagikan kepada pelajar di delapan sekolah, mulai PAUD, SD, SMP, dan SMA dalam radius 5 kilometer dari lokasi SPPG.

Pendistribusian MBG juga dilakukan petugas sejak pagi sampai maksimal pukul 10.30. Dimulai dari sekolah Paud-TK terlebih dulu, disusul SD, SMP dan SMA.

Sekretaris Daerah (Sekda) Demak, Akhmad Sugiharto, menyatakan dukungannya terhadap program ini. Ia mengungkapkan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Demak telah menyiapkan anggaran untuk mendukung program MBG, meskipun hingga saat ini belum digunakan. 

"Kita juga sudah menyediakan anggaran karena perintah dari Kementerian sana, agar Pemda menyediakan anggaran dulu tapi sampai sekarang ini belum menggunakan anggaran tersebut," kata Sugiharto.

Ia berharap program MBG dapat memenuhi kebutuhan gizi siswa dan membentuk generasi unggul di masa depan.

 "Harapan kita semua, makanan bergizi ini nantinya yang diteken Pak Presiden betul-betul membentuk generasi Indonesia, generasi emas, untuk Indonesia Emas," harapnya.

Sementara itu, Komandan Kodim Demak, Letkol Kav Maryoto, menyampaikan rasa syukurnya atas dimulainya program ini. 

"Alhamdulillah, hari ini perdana launching makan bergizi gratis untuk anak sekolah. Jadi hari ini kita sudah resmi," kata Maryoto usai peluncuran SPPG di Desa Mlekang.

Ia juga menjelaskan bahwa program MBG di Demak akan terus berkembang dengan melibatkan lebih banyak SPPG di berbagai wilayah. "Nanti ke depan kurang lebih ada 6 yang sifatnya mandiri, terus dari Kodim juga ada 1 yang masih on progress pembangunan 70 persen, nanti dari Bapak Kapolres juga ada menyiapkan lokasi pembangunan," ungkapnya. 

Bahan baku makanan dan tenaga relawan SPPG dalam program ini memanfaatkan potensi yang ada di desa setempat. "Kita maksimalkan potensi wilayah yang ada di sini, untuk relawan-relawan juga sekitar sini direkrut," ujarnya. (Dwi Saptono)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)